ANALISIS PENGEMBANGAN FASILITAS PARKIR TERMINAL PENUMPANG BANDAR UDARA INTERNASIONAL NGURAH RAI DENPASAR

Nyimas Arnita Aprilia

Abstract


Pertumbuhan penumpang yang sangat pesat di bandar udara internasional Ngurah Rai saat ini dirasakan sudah tidak mampu lagi diakomodasi oleh bandar udara ini karena luas area parkir terminal yang ada sudah tidak sesuai dengan besarnya jumlah penumpang yang dilayani, khususnya penumpang domestik. Berdasarkan hal tersebut, maka penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pertumbuhan penumpang dari tahun 2010 hingga tahun 2030 dan mengevaluasi kebutuhan luas area parkir kendaraan terminal penumpang.

Penelitian ini dilakukan dengan cara mengumpulkan data seperti data jumlah penumpang harian dan tahunan yang datang dan berangkat melalui bandar udara, luas parkir area untuk kendaraan beserta kapasitas statis ruang parkir yang ada, jumlah kendaraan yang masuk dan keluar area parkir terminal penumpang disertai dengan waktu kendaraan masuk dan keluar bandar udara. Kemudian dilakukan analisis dengan menggunakan formula menururt Japan International Cooperation Agency (JICA) serta Direktorat Jenderal Perhubungan Darat, untuk mendapatkan jumlah penumpang, kebutuhan luas area parkir kendaraan terminal pennumpang serta karakteristik parkir yang meliputi durasi parkir, akumulasi kendaraan, volume parkir, indeks parkir hingga kebutuhan ruang parkir.

Hasil analisis untuk kebutuhan luasan parkir di ambil dari hasil penelitian yang ada, yaitu sebesar 2629 m² untuk area parkir domestik dan 2624 m² untuk area parkir internasional. Berdasarkan kebutuhan luasan parkir yang ada di dapat luasan area parkir yang menunjukkan bahwa jumlah kendaraan yang ada di area parkir domestik mengalami peningkatan yang signifikan dari tahun 2010 hingga 2030 sehingga dilakukan perluasan area parkir dari 11316 m² menjadi 16512 m². Sebaliknya, pada area parkir internasional tidak mengalami peningkatan yang signifikan dari tahun 2010 hingga tahun 2030. Area parkir internasional yang ada hingga 2030 masih dapat menampung kendaraan  sebanyak 12041 m² sedangkan area parkir yang ada saat ini sebesar 25.598 m2. Kapasitas ini dapat menampung kendaraan lebih dari cukup dari kapasitas yang diperlukan.

 

Kata Kunci :Bandar Udara, Terminal Penumpang, Parkir


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.32502/jbearing.710201644

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

Published by :

Program Studi Teknik Sipil, Universitas Muhammadiyah Palembang

P-ISSN : 2085-6261

E-ISSN : 2623-1409

Email : bearing@um-palembang.ac.id 

 Creative Commons Licence

Bearing : Jurnal Penelitian dan Kajian Teknik Sipil is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.