PENYULUHAN DAN PEMERIKSAAN GIGI PADA ANAK SEBAGAI UPAYA PENCEGAHAN STUNTING PADA ANAK MERANJAT 1

Dientyah Nur Anggina, Utami Agustin Dkk

Abstract


Stunting merupakan bentuk kegagalan pertumbuhan akibat akumulasi ketidakcukupan nutrisi yang berlangsung lama mulai dari kehamilan sampai usia 24 bulan. Keadaan ini diperparah dengan pola makan yang tidak baik jika kesehatan gigi dan mulut terganggu. Asupan gizi berperan dalam proses pertumbuhan anak. Tujuan kegiatan pengabdian ini adalah untuk dapat meningkatkan pengetahuan mengenai stunting dan kesehatan gigi dan mulut pada anak dan menurunkan prevalensi stunting di desa Meranjat I. Metode Penyuluhan yang digunakan yaitu penyuluhan stunting dan kesehatan gigi dan mulut dengan menggunakan Media Boneka Gigi, pemeriksaan gigi untuk melihat terdapat lubang atau hitam pada area gigi, gigi yang sudah hilang atau di cabut dan gigi tampalan dan pendampingan praktik sikat gigi secara bersama-sama. Pelaksanaan kegiatan melibatkan mahasiswa KKN 59 UMPalembang pada bulan Maret 2023. Hasil kegiatan ini adalah 25 ibu dan anak berusia 2-5 tahun antusias dalam mengikuti kegiatan. Peningkatan pengetahuan orang tua dan anak sehingga dapat disimpulkan bahwa penyuluhan stunting dan kesehatan gigi dan mulut efektif dalam meningkatkan pengetahuan.


Keywords


Stunting, Gigi, Anak

Full Text:

PDF

References


Abdat, Munifah. (2019). Stunting Pada Balita Dipengaruhi Kesehatan Gigi Geliginya. Journal of Syia Kuala Dentistry. 4(2).

Hoffman DJ, Sawaya AL, Verreschi I, Tucker KL, Roberts SB. (2000). Why are nutritionally stunted children at increased risk of obesity? Studies of metabolic rate and fat oxidation in shantytown children from São Paulo, Brazil. Am J Clin Nutrition 72 (3):702-707.

Jumriani. (2020). Hubungan Tingkat Karies Gigi Anak Pra Sekolah Terhadap Stunting Di TK Oriza Sativa Kecamatan Lalu Kabupaten Maros. Media Kesehatan Gigi. 19(1). Poltekkes Makasar.

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. (2016). Situasi Balita Pendek. ACM SIGAPL APL Quote Quad, 29 (2), 63-76.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Lembaga Penelitian & Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Muhammadiyah Palembang.

Jl. Jenderal A. Yani 13 Ulu, Seberang Ulu II, Palembang (30263), Indonesia

Email: lppmumpalembang@gmail.com