Korelasi Kapasitas Vital Paru dengan Prestasi Atlet Di Sekolah Olahraga Nasional Sriwijaya Palembang

Raden Ayu Tanzila, Ratika Febriani

Abstract


Prestasi olahraga memiliki nilai yang sangat tinggi bagi suatu bangsa. Banyak faktor yang mempengaruhi prestasi olahraga antara lain daya tahan, kekuatan, frekuensi latihan serta daya ledak. Dengan frekuensi latihan yang baik dan teratur, maka fungsi paru akan semakin maksimal dan diharapkan prestasi atlet akan semakin meningkat. Kapasitas vital paru adalah udara maksimal yang dapat dikeluarkan seseorang dari paru-paru setelah inspirasi maksimal. Bagi seorang atlet memiliki fungsi paru yang baik sangatlah penting, karena dapat memiliki daya tahan yang stabil pada saat bertanding sehingga mempengaruhi performa dan prestasi atlet. Salah satu indicator fungsi paru seseorang adalah kapasitas vital paru. Penelitian ini bertujuan mengetahui korelasi kapasitas vital paru dengan prestasi atlet di Sekolah Olahraga Nasional Sriwijaya Palembang. Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan desain cross sectional yang dilaksanakan pada November 2018. Sampel pada penelitian ini diambil secara total sampling pada seluruh atlet dari cabang olahraga renang, voli dan bela diri di Sekolah Olahraga Nasional Sriwijaya Palembang sebanyak 57 sampel. Fungsi paru diukur menggunakan Spirometri sebanyak 3 kali dan diambil hasil yang terbaik. Analisis data menggunakan uji korelasi Pearson. Hasil penelitian didapatkan rerata kapasitas vital paru pada atlet cabang olahraga renang adalah 4450 ml, bela diri sebesar 4005 ml dan bola voli sebesar 3632 ml. Hasil uji korelasi didapatkan korelasi positif kapasitas vital paru dengan prestasi atlet renang, voli dan beladiri dengan nilai p masing-masing 0,7, 0,2 dan 0,3. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat korelasi positif kuat kapasitas vital paru dengan prestasi atlet cabang olahraga renang sertaterdapat korelasi positif lemah kapasitas vital paru dengan prestasi atlet cabang olahraga bela diri dan voli.

Keywords


Atlet, kapasitas vital, prestasi, spirometri

Full Text:

PDF

References


Guyton. Buku Ajar Fisiologi Kedokteran. Jakarta : EGC. 2008.

Ganong, W.F. Buku Ajar Fisiologi Kedokteran. Jakarta : EGC. 2010.

Warganegara, R. The Comparation Of Lung Vital Capacity In Various Sport Athlete. Medical Jurnal of Lampung University Vol 4 No.2. Lampung : Universitas Lampung. 2015.

Dahlan. 2009. Respirologi. EGC: Jakarta. Hal 52.

Tanzila, RA. 2018. Perbedaan Kapasitas Vital Paru dan Kapasitas Vital Paksa pada Atlet di Sekolah Olahraga Nasional Sriwijaya. Jurnal Syifa Medika Vol. 2 Maret 2018

Romadhona, N. 2015. Hubungan Olahraga Bulutangkis Dengan Kapasitas Vital Paru Pada Pemain Bulutangkis. Surakarta: Universitas Muhammadiyah Surakarta.

Prasetyo, E. dan Moch Yunus. 2017. Hubungan antara Frekuensi Gerakan Kaki dengan Prestasi Renang Gaya Crawl 50 meter. Indonesian Performance Journal 1 (2) (2017)

Atan Tulin, Pelin Akyol Mcmet Cebi. 2012. Comparison of Respiratory Functions of athletes engaged in different sport branches. Turkish Jurnal of Sport and Exercise; 14(3): 76-81

Lazovic, P. 2016. Superior lung capacity in water based sport athlete and land based sport athlete. Journal Vol 22 No. 3. Rusia: Revista Porguesa de Pneumologia.

Mitchell, H. 2004. Classification of sport. Medicine & Science in Sport and Exercise, Official Journal of The American Collage of Sport Medicine. New York : William & Wilkins.

Madina, D. 2007. Nilai Kapasitas Vital Paru Dan Hubungannya Dengan Karakteristik Fisik Pada Atlet Berbagai Cabang Olahraga. Bandung : Universitas Padjajaran

Sable. 2012. Comparative study of lung functions in swimmers and runners. Journal Vol. 1 No. 56. New York : US National Library of Medicine National Institutes of Health.

Bernard, A. 2010. A sthma and swimming: weighing the benefits and the risks. Journal Vol 86 No 171. New York : de Pediatria.

Suryatna E, dan Suherman A. 2001. Renang Kompetitif. Jakarta Pusat: Direktorat Jendral Olahraga

Afriwardi. 2009. Ilmu Kedokteran Olahraga. Jakarta : EGC.

Mahotra, N. 2016. Effects of Sports on pulmonary functions. Journal of Nobel Medical College Vol. 2 No.1. Nepal: Maharajgunj Medicine Campus Khatmandu.

Siswanto, A. 2014. Hubungan antara latihan fisik dan kapasitas vital paru pada siswa Pencak Silat Persaudaraan Setia Hati Terate: Universitas Muhammadiyah Surakarta. 2014

Yunus, F. 2007. Faal Paru dan Olahraga. Jurnal Respirologi Indonesia, 17, 100-105




DOI: https://doi.org/10.32502/sm.v9i2.1661

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 Raden Ayu Tanzila, Ratika Febriani

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

   

Statistic counter 

sinta4