Percepatan Publikasi dan Pemilihan Jurnal Internasional Bereputasi Dosen Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur (UMKT) di Kampus Tanah Grogot
Abstract
Tingginya kebutuhan publikasi artikel ilmiah untuk kepentingan prestasi dosen baik dari segi kualitas maupun kuantitas penelitian membutuhkan suatu strategi yang signifikan untuk memenuhi target tersebut, sehingga dibutuhkan suatu metode percepatan publikasi dengan melakukan peningkatan kualitas artikel ilmiah dan pemilihan jurnal yang bereputasi. Pelatihan ini dilakukan dengan 3 metode yakni metode pelatihan penulisan artikel, coaching artikel, dan pemilihan jurnal. Pelatihan ini merupakan bentuk pengabdian yang dilakukan oleh peneliti kepada dosen baru Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur di Kampus Tanah Grogot. Tujuan dari pengabdian ini selain untuk meningkatkan kemampuan dosen dalam membuat dan mempublikasikan artikel ilmiah juga ingin memberikan pengetahuan tentang pentingny melakukan penelitian dan publikasi serta langkah atau kiat-kiat agar menemukan jurnal yang sesuai dengan tema penelitian dan terhindar dari jurnal predator, diharapkan dengan pelatihan ini akan memberikan manfaat akademik yang berkelanjutan.
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.32502/jph.v1i1.6069
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Palembang
Jl. Jenderal A. Yani 13 Ulu, Seberang Ulu II, Palembang (30263), Indonesia