HUBUNGAN INFEKSI SALURAN KEMIH DENGAN KEJADIAN KETUBAN PECAH DINI DI RUMAH SAKIT MUHAMMADIYAH PALEMBANG

Aisyah Nurfaizah, Rista Silvana, Rizki Dwiryanti

Abstract


Infeksi saluran kemih adalah infeksi bakteri tersering selama kehamilan. Pada sebagian wanita perubahan-perubahan yang dipicu oleh kehamilan dapat mempermudah timbul atau memburuknya penyakit saluran kemih. Salah satu komplikasi infeksi saluran kemih adalah ketuban pecah dini (KPD). Pecahnya selaput ketuban ini disebabkan oleh berbagai hal, tetapi infeksi adalah faktor predisposisi utama. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan infeksi saluran kemih dengan kejadian ketuban pecah dini di Rumah Sakit Muhammadiyah Palembang Tahun 2017-2018. Desain penelitian ini adalah cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu bersalin menurut rekam medik di bagian Obstetri dan Ginekologi pada bulan Januari tahun 2017 sampai dengan Desember 2018 dengan besar sampel 177 responden. Hasil pengumpulan data dianalisis dengan uji chi square. Dari analisa statistik hubungan infeksi saluran kemih dengan kejadian ketuban pecah dini diperoleh nilai RP1,966; 95% CI (1,062-3,638), dan nilai = 0,031. Kesimpulan, terdapat hubungan yang bermakna antara infeksi saluran kemih dengan kejadian ketuban pecah dini di Departemen Obstetri dan Ginekologi Rumah Sakit Muhammadiyah Palembang Tahun 2017-2018.

 

Kata kunci : infeksi saluran kemih, ketuban pecah dini, bakteriuria


Full Text:

PDF

References


Cunningham et al. 2014. Normal Labor. Dalam C. F. al, William Obstetrics 24th Ed. New York: McGraw-Hill Companies Inc.

Vaishali J. Vinita D, Anjoo A, Amita P. (2013) ‘Asymptomatic bacteriuria {&} obstetric outcome following treatment in early versus late pregnancy in north Indian women’, Indian Journal of Medical Research, 137(April), pp. 753–758.

Prawirohardjo S., 2016. Ilmu Kebidanan Sarwono Prawirohardjo. Edisi IV. Jakarta: PT. Bina Pustaka Sarwono Prawirohardjo

Liang H, Xie Z, Liu B, Song X, and Zhao G. (2019) ‘A routine urine test has partial predictive value in premature rupture of the membranes’. Journal of International Medical Research. 47(6):2361–2370 doi: 10.1177/0300060519841160.

Atthaariq FT. 2011. Profil Penderita Ketuban Pecah Dini di Bagian Obstetri dan Ginekologi RSMH Palembang periode 1 Januari-31 Desember 2009. [Skripsi]. Universitas Sriwijaya, Palembang.

Goncalves LF, et al., 2002. Intrauterine infection and prematurity. Ment Retard Dev Disabil Res Rev 8:3

Lee YS, Brown, RG, Al-Memar M, Marchesi JR, Smith A, Chan, D. et al. (2019) ‘Establishment of vaginal microbiota composition in early pregnancy and its association with subsequent preterm prelabor rupture of the fetal membranes’, Translational Research. Elsevier Inc., 207, pp. 30–43. doi: 10.1016/j.trsl.2018.12.005.

Amalia MR dan Oka AAG. 2018. Paritas dan umur gestasional berhubungan terhadap penyakit infeksi saluran kemih (ISK) pada ibu hamil di RSUP Sanglah periode Januari 2014 sampai Desember 2014. E-Jurnal Medika Udayana, 7(7):1-7.

Johnson, EK. (Online) 08 October 2019 di https://emedicine.medscape.com/article/452604-overview#a6 [diakses tanggal 22 November 2019].

Aranses Y. 2016. Hubungan ketuban pecah dini dengan kejadian persalinan prematur di RSMP Tahun 2015. [Skripsi] Palembang: Universitas Muhammadiyah Palembang tersedia di http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/2266/

Nerissa, I.C., Sescon, Felice, G.M., et al. 2003. Prevalence of AsymtomaticBacteriaura and Associated Risk Factors in Pregnant Women. Phil J Microbiol Infect, 32(2): 63-69

Menon, R. (2007) ‘Infection and the role of inflammation in preterm premature rupture of the membranes’, 21(3), pp. 467–478. doi: 10.1016/j.bpobgyn.2007.01.008.




DOI: https://doi.org/10.32502/msj.v1i1.2612

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 MESINA

Medical Scientific Journal (MESINA)
Indexed by: