Pengukuran Durasi Waktu Berwudhu dan Volume Penggunaan Air Pada Masjid-Masjid di Kota Palembang

Ramadisu Mafra, Kurnia Kurnia, Ardabili Ardabili, Ferdiansyah Ferdiansyah, Handaka Handaka, Irawan Irawan

Sari


Kenyataan bahwa waktu antrean untuk berwudhu begitu lama sehingga membuat jema’ah menjadi masbuk seringkali dijumpai di beberapa Masjid, tidak terkecuali di kota Palembang, terutama pada Masjid yang berlokasi di jalan umum, dimana jema’ah yang hadir bukan penduduk setempat. Salah satu faktor penyebabnya adalah tidak sebanding antara Jemaah dan jumlah kran wudhu yang tersedia, hal ini disebabkan tidak tepatnya perhitungan jumlah kran, dikarenakan tidak diketahuinya durasi waktu berwudhu harian jema’ah. Faktor lainnya adalah kecepatan air pada kran yang terlalu kecil hingga mempengaruhi lamanya waktu berwudhu, atau kecepatan air yang terlalu besar akan menimbulkan pemborosan air. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan durasi waktu berwudhu dan volume penggunaan air pada masjid-masjid di Kota Palembang, dengan metode time motion study, berlokasi di 25 Masjid di Kota Palembang dengan 734 sampel, diambil menggunakan teknik purpose sample,  pengolahan data dengan metode timeline video player dan analisis tendensius sentral mean, untuk mendapatkan rata-rata durasi waktu berwudhu dan volume rata-rata air yang digunakan, kemudian disajikan dalam bentuk tabel dan narasi. Hasil penelitian diperoleh durasi waktu berwudhu rata-rata ± 64,2 detik, dengan volume penggunaan air sebesar ± 4,42 liter pada tiap kran dengan kecepatan air ± 0,070 liter per detik

Kata Kunci


wudhu; durasi waktu berwudhu; volume penggunaan air; kran air wudhu

Teks Lengkap:

PDF (English)


DOI: https://doi.org/10.32502/arsir.v2i2.1299

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


Indexed by:

   

Arsir : Jurnal Arsitektur is lisenced under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

 
View My Stats