PENGARUH KECEPATAN ALIRAN SUNGAI TERHADAP EROSI TANAH PADA LERENG DI BELOKAN SUNGAI ENIM DESA KARANG RAJA KABUPATEN MUARA ENIM

RA Sri Martini, Masri A Rivai

Abstract


Salah satu persoalan yang paling sering terjadi di lereng sungai adalah terjadinya perubahan morfologi akibat dari erosi tanah di lereng sungai. Erosi yang terjadi pada sungai dapat memberikan dampak buruk bagi keamanan lahan, pemukiman maupun infrastruktur yang berada bantaran sungai yang mengalami erosi. Dampak dari erosi ini harus diwaspadai karena dapat menyebabkan kerusakan di lereng sungai. Oleh karena itu diperlukan penelitian tentang erosi tanah pada lereng di Daerah Aliran Sungai (DAS) agar dapat diketahui penyebab terjadinya erosi tanah di lereng sungai.
Lokasi penelitian ini adalah pada lereng di belokan sungai Enim yang mengalami erosi yang terletak di desa Karang Raja kabupaten Muara Enim provinsi Sumatera Selatan.
Berdasarkan dari perhitungan waktu kecepatan aliran sungai dengan menggunakan metode apung yang dilakukan sebanyak 25 kali dengan jarak 25 meter dari titik A ke titik B, kecepatan aliran rata-rata pada lokasi yang mengalami erosi adalah 1,18483 m/detik. Perbandingan antara perhitungan menggunakan rumus manning dan hasil pengamatan di lapangan dengan kecepatan pada tabel harga kecepatan kompeten maka hasil yang dapat memenuhi syarat V lapangan dan V perhitungan Vc = 1,13739 dan 1,18483 > 0,6 untuk kecepatan terendah dengan harga rata-rata V lapangan dan V perhitungan yang berada pada interval 1,0 - 2,0 m/detik. Pada perhitungan stabilitas lereng dengan menggunakan metode fellenius (1927) hasil yang didapatkan adalah 0,7545 yang artinya hasil yang didapatkan lebih kecil dari faktor keamanan yaitu 1,5 dan berarti bahwa lereng dinyatakan tidak aman atau tidak stabil.


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.32502/jbearing.1678201854

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

Published by :

Program Studi Teknik Sipil, Universitas Muhammadiyah Palembang

P-ISSN : 2085-6261

E-ISSN : 2623-1409

Email : bearing@um-palembang.ac.id 

 Creative Commons Licence

Bearing : Jurnal Penelitian dan Kajian Teknik Sipil is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.