PEMBUATAN BIOETANOL DARI PATI UBI DENGAN PROSES HIDROLISIS ASAM
Abstract
Bahan bakar bioetanol (C2H5OH)adalah biofuel yang mengandung etanol dengan jenis yang sama dengan yang ditemukan pada minuman beralkohol. Pembuatan bioetanol disini adalah dengan metode hidrolisa HCl 15% dengan bahan baku pati ubi kayu. Pati tersebut akan diambil kandungan karbohidrat dan dikonversi menjadi glukosa (gula) larut dalam air. Ada tiga proses penelitian pembuatan bioetanol ini yaitu proses penghilangan lignin, proses hidrolisa yang akan membentuk alkohol dan proses pemurnian. Penelitian ini dilakukan untuk membandingkan nilai indeks bias dan berat jenis bioetanol yang didapat dengan nilai indeks bias dan berat jenis bioetanol sesuai dengan Standar Nasional Indonesia (SNI). Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada kenaikan nilai indeks bias dan berat jenis bioetanol yang didapat antara kurun waktu 25 sampai dengan 120 menit dengan variabel volume HCl 15% yang digunakan yaitu 25 sampai dengan 45 ml. Dan nilai maksimum indeks bias yang didapat adalah 1,3561 dengan waktu hidrolisa selama 50 menit dan volume HCl yang digunakan sebanyak 45 ml. Sedangkan nilai maksimum berat jeni bioetanol yang didapat adalah 1,1011 dengan waktu hidrolisa selama 25 menit dan volume HCl sebanyak 25 ml.
Full Text:
PDFReferences
Afriyani, Tety. 2013. Kajian Energi Alternatif sebagai Bahan Bakar Terbarukan. Seminar Nasional V SDM Teknologi Energi.
Badan Pusat Statistik Indonesia. 2009. Produk Ubi Kayu yang Dihasilkan dalam Satu Tahun.
Bustan, Djoni. H Royen. Manurung, Henry. 2011. Pembuatan Bioetanol dari Ubi Kayu dengan Hidrolisa Asam Sulfat. Jurnal Universitas Sriwijaya.
Coulson J. M., J. F. Richardson, J. R. Backhurst dan J. H. Harker. 1991. Coulson Richardson’s Chemical Engineering Series Volume 4. Fourth Edition. London: Butterworth-Heinemann.
Douglas, M.C, 1974. Chemical and Process Technology Encyclopedia. Mc. Graw Hill Book Company, USA.
Ismiyati, Sabani. 2015. Etyl Alkohol dan Turunannya. www.alkoholetylalkohol.co.id (diakses pada 11 Februari 2018)
Mailool, Jhiro. Molenaar, Robert. Toory, Dedie. Longdong, Ireine A. 2005. “Produksi Bioetanol dari Singkong (Manihot Utilisima) dengan Skala Laboratorium”. Universitas Sam Ratulangi.
Murti. 2008. Ubi Kayu Bahan Makanan yang Multifungsi.
https://www.petanihebat.com/2014/01/klasifikasi-ubi-kayu-manihot-utilisima.html (diakses pada 11 Februri 2018)
Nurlisa. 2015. Ubi Kayu dan Kandungan yang Terdapat Didalamnya”.
http://www.materipertanian.com/klasifikasi-dan-ciri-ciri-morfologi-ubi-kayu/ (diakses pada 15 Februari 2018)
Perry, Robert H. dan Don Green. 1995. “Perry’s Chemical Engineering Handbook”. Seventh Edition. USA: McGraw Hill Inc.
Rheims. 1997. Basic Table of Chemical Database. Education Books. London.
Sastroamidjojo. 1995. Mengenal Lebih Jauh tentang Tumbuhan Berserat. Cempaka Jaya. Bandung.
Widiastoety, Purbadi. 2008. Pengaruh Uji Coba Katalis pada Proses Hidrolisa Asam Sulfat .
https://media.neliti.com/media/publications/80094-ID-pengukuran-indeks-bias-zat-cair-melalui.pdf (diakses pada 10 Agustus 2017)
Widyarani. 2015. Alkohol dalam Kehidupan Sehari-hari. https://www.prosesproduksi.com/kegunaan-naoh (diakses pada 12 Februari 2018)
Yahya, Alfi. 2004. Sifat Fisik Ubi Kayu. http://agrokomplekskita.com/macam-macam-bibit-unggulan-ubi-kayu-singkong-ketela-pohon/ (diakses pada 12 Februari 2018)
DOI: https://doi.org/10.32502/jd.v2i2.1203
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2018 Jurnal Distilasi
Jurnal Distilasi is indexed by: