MENGHIDUPKAN SHALAT BERJAMAAH DI MASJID NURUL JANNAH SERIKEMBANG III KECAMATAN PAYARAMAN KABUPATEN OGAN ILIR

Ahmad Jumhan, Idmar Wijaya, Mardiah Mardiah

Abstract


Pengabdian pada Masyarakat dilakukan  untuk memberikan pengetahuan ajaran Agama Islam yakni tentang pentingnya shalat berjamaah di Masjid. Adapun sasaran dalam kegiatan Pengabdian Pada Masyarakat adalah masyarakat yang ada disekitar masjid Nurul Jannah yang ada di Desa Serikembang III Kecamatan Payaraman Kabupaten Ogan Ilir. Untuk mencapai tujuan tersebut maka metode yang digunakan adalah metode studi kasus dengan melakukan pengamatan tentang fakta sosial masyarakat, kelompok sosial, interkasi sosial, dan lembaga-lembaga sosial yang berkembang dalam masyarakat. Instrumen atau alat yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan wawancara dan ceramah atau pidato, yakni dengan memadukan antara ilmu dan seni dalam menyampaikan ide atau pesan di hadapan masyarakat atau jamaah masjid Nurul Jannah. Sumber kekuatan umat Islam itu bila dilihat saat shalat berjamaah di masjid, bukan tergantung dari banyaknya Jendral atau Sarjana. Diantara cara untuk menghidupkan shalat berjamaah di masjid adalah mulai dari diri sendiri knudian keluarga terdekat barulah orang lain.. Para tokoh masyarakat seperti Bapak Kepala Desa selaku sesepuhnya harus lebih rajin shalat berjamaah di masjid karena menjadi panutan bagi masyarakat yang ia pimpin.

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.32502/sa.v1i2.2299

Refbacks

  • There are currently no refbacks.