Analisis Perbandingan Pengendalian Persediaan Sparepart dengan Metode Tradisional dan Just In Time Dalam Upaya Mengurangi Pemborosan
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi sistem kontrol persediaan di PT. Thamrin Brothers Sako Kenten yang dapat meminimasi biaya dalam persediaan dengan membandingkan sistem pada total biaya persediaan perusahaan di tahun 2021. Dibuatlah penelitian dengan metode Tradisional untuk mengetahui keseluruhan total biaya yang dikeluarkan oleh perusahaan dan metode Just In Time sebagai perbandingan untuk mengurangi adanya biaya yang berlebihan. Obyek penelitian ini adalah sparepart dengan jumlah 30 jenis sparepart dan pengeluaran biaya yang digunakan untuk tempat penyimpanan. Teknik pengambilan data dalam penelitian ini diambil melalui wawancara, observasi langsung dan data histori yang ada pada tahun 2021. Dengan permasalahan pengendalian persediaan pada sparepart yang tidak stabil serta kurang efisien dari segi biaya, kuantitas, dan waktu dalam pemesanan. Dari hasil perbandingan dalam perhitungan yang berbeda, penyimpanan pada perusahaan dengan menggunakan metode Tradisional mempunyai total biaya penyimpanan persediaan sebesar Rp.57.186.164. Sedangkan pada sistem persediaan dengan menggunakan metode Just In Time sebesar Rp.464.000. Dari hasil perhitungan tersebut, metode Tradisional banyak mengeluarkan biaya untuk penyimpanan sedangkan metode Just In Time menghasilkan laba perusahaan yang lebih tinggi dan biaya pada persediaan yang minimum diperoleh dengan menggunakan metode Just In Time karenakan metode tersebut tidak perlu menggeluarkan biaya untuk ruang penyimpanan.
Kata Kunci: Pengendalian Persediaan, Gudang, Tradisional, Just In Time, dan Just In Time Purchasing.
Full Text:
PDFReferences
Ahyadi Harwan, Khodijah Siti, 2017. Analisis Pengendalian Persediaan Suku Cadang Pesawat B737-Ng Dengan Pendekatan Model Periodic Review Di Pt. X, Bina Teknika Jurnal, Volume 13 Nomor 1, Edisi Juni 2017, 47-58
Apriyanti, R.I (2021). Penerapan Metode Just In Time Untuk Efisiensi Pengendalian Persediaan Bahan Baku Pada Home Industry Winonamodest Cakung Jakarta Timur. Bulletin Of Applied Industrial Engineering Theory, Vol. 2 No.2, 129-133.
Ekoanindiyo, F. A., & Wedana, Y. A. (2012). Perencanaan Tata Letak Gudang Penggunakan Metode Shared Storage Di Pabrik Plastik Kota Semarang. Jurnal Ilmiah Dinamika Teknik.
Febriana, R., Sukma, D., & Santoso, B. (2018). Analisis Pengendalian Persediaan Bahan Baku Dengan Menggunakan Metode Just In Time Dan Kanban Di PT. Sentrabumi Palapa Utama. Jurnal Of Industrial Engineering and Manajement Vol. 13, No. 01,, 56-61.
Hadiguna, Rika Ampuh dan Heri Setiawan. 2008. Tata letak pabrik, Andi Offset. Yogyakarta.
Indrajit, E. (2003). Richardus. Djokopranoto.Manajemen Persediaan Barang dan Suku Cadang (Sparepart) Untuk Keperluan Perbaikan, Pemeliharaan dan Operasi. Yogyakarta: Grasindo.
Ishak, A. (2010). Manajemen operasi.
Yogyakarta: Graha Ilmu, p159.
Kusuma, H. (2009). Perencanaan dan Pengendalian Produksi. Bandung: C.V Andi Offset.
Ohno, Taiichi. 1995. Just In Time Dalam Sistem Produksi Toyota. (Penerjemah : Edi Nugroho). Jakarta: PT. Pustaka Binaman Pressindo.
Pradana, V. A., & Jakaria, R. B. (2020). Pengendalian Persediaan Bahan Baku Gula Menggunakan Metode EOQ Dan Just In Time. Bina Teknika, 16(1), 43-48.
Ramadhani, J. W. (2019). Sistem Pengendalian Intern Atas Prosedur Penjualan Kredit (Pada PT. Suzuki United Motors Centre Waru) (Doctoral Dissertation, Stiesia Surabaya).
Rangkuti, Freddy, 2007, Manajemen Persediaan aplikasi dalam bisnis, Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.
Sari, E. A. (2010). Pengendalian persediaan bahan baku kain grey dengan metode analisis ABC pada PT. Primissima Yogyakarta.
Simanjuntak, D. J., Sidharta, J., & Josephine, S. (2017). Perbandingan System Economic Order Quantity dan Sistem Just In Time. Fundamental Management Journal, 2(1), 51-62.
Soebandi Koesmawan A., M.Se & Dr. Sobarsa Kosasih, ME, 2014. “Manajemen Operasi” , cetakan ke-2, Penerbit Mitra Wacana Media, ISBN 978-602-1353-02-8.
Sulaiman, F., & Nanda, N. (2018). Pengendalian Persediaan Bahan Baku Dengan Menggunakan Metode EOQ Pada UD. Adi Mabel. Jurnal Teknovasi: Jurnal Teknik dan Inovasi, 2 (1), 1-11.
Tampubolon, P. Manahan, 2004, Manajemen Operasional, edisi pertama, Ghalia Indonesia.
Vonda Qhory Riana Al (2020). Implementasi Sistem Just In Time Pada Persediaan Bahan Baku Untuk Memenuhi Kebutuhan Produksi Di PT. Tsamarot Indonesia. Jurnal Indonesia Sosial Teknologi, 102-104.
Wati, Putu Eka Dewi Karunia, (2018), Pengembangan Model Capacitated Maximal Covering Location Problem (CMCLP) Dalam Penentuan Lokasi Pendirian Gudang. Jurnal Teknik Industri, Vol. 19, No. 1, 22.
Zulfikarijah Fien, (2005). Manajemen Operasional. Malang: Universitas Muhammadiyah Malang.
DOI: https://doi.org/10.32502/js.v7i1.4452
Refbacks
- There are currently no refbacks.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Diterbitkan oleh Program Studi Teknik Industri, Universitas Muhammadiyah Palembang, Jl. Jenderal A. Yani 13 Ulu Plaju Palembang
Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.